Diberdayakan oleh Blogger.

Kamis, 28 Februari 2013

SDN 271 Sekancing, Tidak Punya Perpustakaan



PERPUSTAKAAN: Tampak siswa dan guru saat aktifitas di ruang guru yang dijadikan perpustakaan


Ruang Guru Dijadikan Tempat Penyimpanan Buku

BANGKO-Keterbatasan ruangan yang dimiliki memaksa pihak sekolah berinisiatif sendiri manata ruang tersebut sehingga bisa bermanfaat. Keterbatasan itu juga yang dirasa SDN 271 Sekancing kecamatan Tiang Pumpung.
Karena sudah tidak ada lagi ruangan kosong maka pihak sekolah menata buku bacaan perpustakaan di ruang guru. Hal itu karena antusias siswa membaca disekolah itu cukup tinggi. Apalagi buku yang disediakan pihak sekolah cukup beragam.
Kepala SDN 271 Sekancing kecamatan Tiang Pumpung, Yulizar mengatakan, sekolah tersebut telah mendapatkan bantuan buku untuk mengisi perpustakaan. Namun karena ruang perpustakaan itu tidak ada maka pihak sekolah menata buku beserta alat peraga lainnya itu di ruang guru.
‘’kita tidak lagi memiliki ruang yang lain. Namun kita memiliki buku dan alat peraga bantuan sehingga mau tidak mau kita menggabungkannya di ruang guru,” katanya.
Dijelaskannya, buku bacaan dan  alat peraga cukup lengkap disekolah itu. Sehingga pihak sekolah dituntut bisa mengelola dan menjaganya semaksimal mungkin. Semua itu agar inventaris tersebut bisa tahan lama dan dimanfaatkan sebaik mungkin bagi siswa maupun guru.
‘’Khusus buku perpustakan ini juga ada jadwal guru piket untuk melayani siswa,” katanya.
Menurut Yulizar, jika buku maupun alat peraga itu tidak dipajang maka akan menumpuk digudang. Sementara bila itu terjadi, selain tidak bermanfaat juga akan mudah proses pelapukan.
‘’Percuma kita punya jendela ilmu namun tidak digunakan. Apalagi jika menumpuk digudang, banyak ruginya,” tuturnya lagi.
Point penting yang dikemukakan kepala sekolah ini adalah saling menjaga sehingga inventaris berupa buku, alat peraga, alat olahraga dan lainnya itu bisa terus dimanfaatkan tiap generasi.
‘’Segala sarana dan prasarana sekolah ini untuk generasi kita juga. Yang jelas harus saling menjaga agar semuanya bisa menikmati,” pungkasnya.(top)

0 komentar:

Posting Komentar