SUKMA JAYA |
BANGKO-Lomba asmaul
husnah tingkat SMA sederajat yang diselenggarakan oleh Badan Kontak Majelis
Taklim (BKMT) Merangin bekerjasama dengan Dinas Pendidikan (Disdik) Merangin
dipastikan akan diselenggarakan usai ujian semester berlangsung atau pada
minggu tenang sebelum siswa menerima hasil ujain mereka.
Hal itu diungkapkan langsung oleh Ketua
BKMT Merangin, Sukma Jaya Nalim disela aktivitasnya membuka acara Aliansi
Perempuan Merangin (APM), senin (10/12) kemarin.
Dikatakan Sukma, penetapan kepastian
penyelenggaraan lomba tersebut akan dirapatkan kembali oleh BKMT dan Disdik
Merangin, sedangkan tempat pelaksanaan telah ditunjuk yakni di Biduk Amo Pasar
Bawah Bangko.
‘’Soal penetapan kepastiannya akan
dirapatkan kembali, namun bisa dipastikan pada saat minggu tenang siswa,
sementara itu penyelenggaraan kegiatan berpusat di Biduk Amo Bangko,”
ungkapnya.
Soal penjurian sendiri menurut sukma
pihaknya tengah berkoordinasi dengan pihak terkait apakah langsung mendatangkan
dari pusat, provinsi atau dari Merangin ini sendiri.
‘’Penjurian kita harapkan bisa dari pusat,
namun kepastiannya belum bisa dipublikasikan sekarang,” katanya lagi.
Sukma Jaya memastikan dalam perlombaan
tersebut akan meriah mengingat jumlah peserta 100 orang dikalikan jumlah SMA
sederajat yang mengikuti perlombaan. Dia juga menjamin dalam penjurian kelak
tidak ada kecurangan yang bisa merugikan ataupun menguntungkan pihak pihak
tertentu.
‘’Perlombaan dialam terbuka, bukan saja
juri yang bisa menilai, masyarakat pun bisa menilainya dan dipastikan mana yang
bagus itulah yang akan menang,” jelasnya.
Untuk perlombaan Asmaul Husnah ini,
Sukma juga menyatakan hadiah yang utama yang diperebutkan adalah sebuah mobil,
sama seperti lomba Asmaul Husnah tingkat kabupaten yang diikuti BKMT
sekabupaten Merangin tahun lalu. Namun jika pada saat itu berhadiah mobil
avanza, untuk tingkat SMA sederajat ini hadiahnya adalah mobil jenis Pick Up.
Pemberian hadiah tersebut diharapkan pihak sekolah bisa memanfaatkanya dengan
seefisien mungkin.
‘’Acaranya
berlansung selama dua hari, jika dimungkinkan bisa juga dipadatkan satu hari
penuh. Soal hadiah utama tetap sebuah mobil, namun jenisnya pick up,” tutup
Sukma Jaya.(top)
0 komentar:
Posting Komentar