Diberdayakan oleh Blogger.

Kamis, 29 Agustus 2013

Kondisi Rumah Pintar (Rumpin) di Merangin . Kurang Difungsikan

1 komentar

RUMPIN : Rumah Pintar Yang terletak di lingkungan sungai mas bawah kecamatan Bangko. Meskipun bangunan ini terlihat megah namun fungsinya masih kurang maksimal.
BANGKO-Keberadaan rumah pintar (Rumpin) di Merangin masih dirasa kurang difungsikan dengan maksimal. Pasalnya bangunan yang didirikan pada tahun 2011 atas dasar Program Indonesia Pintar yang dicetuskan oleh ibu Negara Yani Yudhoyono hingga sekarang kurang dipadati dengan kegiatan yang bersifat mendidik masyarakat.

Penempatan Guru di Batang Masumai - Merangin, Tidak Merata

0 komentar

ASNAWI
BANGKO-Penempatan guru di Kacamatan Batang Masumai (Batam) sepertinya harus dievaluasi kembali. Pasalnya saat ini penempatan tugas tenaga pendidik di kecamatan tersebut masih belum merata.
Kepala UPTD Batam, Hardin melalui Sekretaris UPTD, Asnawi mengatakan untuk meningkatkan pelayanan dan mutu pendidikan maka perlu adanya pemerataan guru khususnya PNS sehingga para siswa yang menimba ilmu bisa mendapatkan ilmu pendidikan yang berkualitas.

Rabu, 28 Agustus 2013

Disdik Merangin Ikuti Intruksi Bupati kembalikan guru yang telah dipindahkan akibat korban politik

0 komentar
BANGKO-Terkait dengan instruksi Bupati Merangin, Al Haris beberapa waktu yang lalu, bahwa guru yang dipindahkan secara sepihak oleh pemerintah dan merasa sebagai korban politik harus dikembalikan ke sekolah asal, Dinas Pendidikan (Disdik) Merangin telah siap melaksanakannya. Hal itu ditegaskan kepala Disdik Merangin, Akhmad Bastari, Selasa (27/8) kemarin di Disdik.

SDN 146 Mentawak. Merangin Atur Jadwal Belajar

0 komentar

SISWA : Tampak siswa-siswi SDN 146 Mentawak saat melaksanakan kegiatan belajar mengajar disekolah.
BANGKO-Karena jumlah siswa yang terus meningkat membuat pihak SDN 146 Mentawak merasa perlu adanya penambahan ruang kelas baru. Pasalnya saat ini sudah tercatat 400-an siswa yang menimba ilmu disekolah itu sehingga jumlah rombongan belajar (rombel) yang mulanya 11 menjadi 13 rombel.  Sementara ruang kelas hanya ada enam.

Selasa, 27 Agustus 2013

Disdik Merangin Sering Kecolongan Informasi

0 komentar
BANGKO-Meskipun pelaksanaan perdana penerapan kurikulum 2013 tingkat SD telah dimulai pada awal tahun ajaran 2013/2014 lalu namun hingga saat ini Dinas Pendidikan (Disdik) Merangin masih menunggu petunjuk tekhis (Juknis) dari kementrian pendidikan dan kebudayaan pusat. Hal itu diungkapkan kepala dinas pendidikan (Kadisdik) Merangin Akhmad Bastari melalui Kasi pembinaan SD, Cecep Arken, Senin (26/8) kemarin di Disdik Merangin.

Bangunan SDN 182 Peradun Temeras II, Muara Siau - Merangin, Mulai Rapuh

0 komentar

TALGAH
BANGKO-Kondisi SDN 182 Peradun Temeras II, kecamatan Muara Siau mulai memprihatinkan. Pasalnya sekolah yang baru menerima bantuan pembangunan pada tahun 2011 itu,  selain pengerjaannya kala itu tidak selesai, juga saat ini kondisi bangunan mulai rapuh.

SMP 43 Merangin Butuh Sarana Olahraga

0 komentar

SMP 43 : Tampak siswa SMPN 43 tengah mengikuti mata pelajaran olahraga futsal.
BANGKO-Antusias siswa SMPN 43 terhadap pelajaran Pendidikan Jasmani (Penjas) disekolah itu cukup tinggi. Pantauan koran ini dilapangan tampak siswa dan siswi melaksanakan kegiatan olahraga dengan serius mengikuti instruksi guru.
Namun hal itu tidak dibarengi dengan kondisi lapangan khususnya untuk kegiatan olahraga Bola Basket. Yang mana hingga saat ini lantai lapangan masih dari tanah.

Jumat, 23 Agustus 2013

Produk Siswa SMKN 1 Merangin Layak Jual

0 komentar

SMKN 1 : Kepala SMKN 1 Merangin, Asnaf Saat Menunjukkan Hasil Produk Siswa SMK.
BANGKO-Sebagai sekolah kejuruan, SMKN 1 Merangin terus berupaya mengembangkan ilmu pendidikan dan melengkapi sarana penunjang kesuksesan siswa untuk melaksanakan praktik kerja tiap jurusan dan juga SMKN I Merangin mulai menghasilkan produk sendiri yang layak jual sejajar dengan produk ciptaan lain.
Kepala SMKN 1, Asnaf mengatakan ada berbagai produk yang dihasilkan oleh siswa yang tidak lepas dari bimbingan para guru seperti spanduk Indoor, Sablon Mug (gelas) dan Piring, Pin, Kartu Nama, Kalender dan lainnya.

SMAN 10 Merangin Bina Kekeluargaan di Sekolah

0 komentar

M ALI
BANGKO-Menjalin tali silaturahmi antar sesama siswa dan guru disekolah sangat penting. Pasalnya atas dasar itulah kekompakan dan kemajuan sekolah bisa terasa.
Seperti SMAN 10 Merangin. Sekolah yang terletak di Muara Siau itu terus berupaya agar jalinan rasa kekeluargaan disekolah tetap terjaga dengan baik.

Kamis, 22 Agustus 2013

SMAN 1 Merangin Optimis Perbaiki Tingkat Kelulusan

0 komentar

BANGKO-SMAN 1 Merangin sempat menjadi sorotan pubilik saat pengumuman hasil UN tiga bulan lalu. Pasalnya banyak siswa peserta UN yang tidak lulus. Menyikapi hal itu, pihak sekolah mulai menyusun rencana pengajaran untuk tahun ajaran 2013/2014.

Rabu, 21 Agustus 2013

Masyarakat Merangin dikenalkan Seni Body Painting.

0 komentar

BODY PAINTING : Salah seorang seniman saat aksi body painting ke Model.   

BANGKO-Body painting adalah bentuk seni tubuh. Tidak seperti bentuk tato dan seni lainnya tubuh, body painting bersifat sementara, dicat ke kulit manusia dan hanya berlangsung selama beberapa jam atau paling beberapa minggu.
Body painting yang terbatas pada wajah dikenal sebagai lukisan wajah. Dan hal itulah yang dikenalkan beberapa seniman Merangin kepada masyarakat Merangin saat malam Pameran Lukisan Harimau, beberapa waktu lalu.

di Merangin, Kurikulum 2013 masih uji coba

0 komentar
BANGKO-Perubahan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) ke Kurikulum 2013 belum terlaksana dengan baik. Di Kabupaten Merangin kurikulum terbaru ini masih dalam tahap uji coba.
Menurut Kepala Dinas Pendidikan Merangin, Bastari, melalui Kasi Pembinaan SD, Cecep Arken, hanya ada tiga SD di Merangin yang mulai memberlakukan kurikulum 2013, itupun masih dalam tahap uji coba. SD tersebut yakni SDN 115 Bangko, SDN 89 Sungai Manau dan SDN 117 Renah Pembarap.

Selasa, 20 Agustus 2013

Haris Cari Solusi Terkait Konfik Lahan SDLB Bangko.

0 komentar

BELUM TUNTAS: Polemik kepemilikan lahan SDLB Bangko yang hingga kini masih terus berlanjut. Tampak kondisi lahan yang terbangkalai, sejak masalah ini mencuat.
BANGKO-Bupati Merangin, Al Haris, akan menemui banyak persoalan yang butuh penyelesai cepat selama masa kerjanya hingga 2018 mendatang. Salah satunya terkait dengan konflik kepemilikan lahan Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB) di Desa Kungkai, Kecamatan Bangko.
    Hampir dua tahun belakangan, siswa dan guru SDLB sudah tidak menempati gedung sekolah mereka. Hal ini dipicu oleh masalah kepemilikan tanah dilahan tersebut.

UPTD Nalo Tantan Merangin Keluhkan Akses Jalan

0 komentar

UPTD : Tampak jalan menuju kantor UPTD Nalo Tantan yang kondisinya memprihatinkan. Jika hujan maka jalan ini sangat membahayakan bagi pengguna.
BANGKO-Setiap sehabis hujan dipastikan pegawai Kantor Unit Pelaksana Tekhnis Daerah (UPTD) Pendidikan kecamatan Nalo Tantan selalu mengeluh. Pasalnya meskipun kantor UPTD terletak dipinggir jalan Lintas Sumatera, namun akses jalan lebih kurang sepajang 200 meter menuju kantor UPTD tersebut becek.
Pantauan merangin ekspres dilapangan, Senin (19/8) kemarin, memang jalan menuju kantor tersebut terlihat kondisinya memprihatinkan dan jika ingin melaluinya harus berhati-hati. Apalagi ditambah dengan cuaca hujan yang membuat  jalan menjadi licin.

Senin, 19 Agustus 2013

Karnaval HUT RI 68 Siswa Ingin Merangin Bebas Dari Korupsi

1 komentar

TEATERIKAL: Tampak Wakil Bupati Merangin, Khafid Moein saat mendekati aksi teaterikal dan menunjukkan contoh kepada pejabat Merangin agar tidak melakukan korupsi, Minggu (18/8) kemarin.
BANGKO-Pawai pembangunan memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) ke-68, minggu (18/8) kemarin di kabupaten Merangin diwarnai dengan berbagai pesan khususnya dari para siswa untuk kemajuan kabupaten Merangin. Pesan tersebut dikhususkan karena saat ini tampuk kepemimpinan Merangin telah berganti dengan yang baru yakni Al Haris dan Khafid Moein.

Ratusan Siswa Merangin Ikuti Upacara HUT RI Ke-68

0 komentar

UPACARA : Para siswa saat menyanyikan lagu Indonesia Raya dalam upacara bendera HUT RI ke 68, Sabtu (17/8) kemarin.
BANGKO-Meskipun baru masuk sekolah perdana pada jumat (16/8) setelah melalui libur hari raya idul fitri 1434 hijriah, tidak mematahkan semangat ratusan siswa tingkat SMP dan SMA sederajat untuk mengikuti upacara Hari Ulang Tahun (HUT RI) Ke-68 yang berpusat di lapangan KONI Bangko.
Pantauan Merangin Ekspres dilapangan tampak semangat siswa mengikuti upacara kemerdekaan hingga selesai.